Sabtu, 23 Maret 2013

Danau Mooat Kotamobagu Sulawesi


Kotamobagu memiliki hamparan sawah yang luas di beberapa tempat & terdapat sebuah danau yang cantik, yaitu Danau Mooat.

Berapa hamparan sawah tersebut dapat dilihat di daerah Desa Bungko, memiliki pemandangan yang cantik ketika sore hari.



Beberapa tempat memiliki sawah dengan susunan yang indah, hal ini dapat ditemui saat kita akan menuju Danau Mooat, yaitu persawahan di Desa Modayag.



 
Desa Modayag selalu kita lewati jika akan menuju Danau Mooat, dengan tanah yang berbukit & jalan yang berliku membentuk sawah2 yang indah, hal ini menimbulkan Imajinasi yang memukau.


Perjalanan dari Kotamobagu ke Danau Mooat hanya sekitar 20 menit dari Patung Bogani.


Kita mengarah di belakang Patung Bogani & terus lurus. Setelah menemui Desa Modayag, sekitar 10 menit kita akan menemui Danau Mooat yang kecil.




Setelah Danau Mooat kecil, sekitar 5 menit dari sana kita akan menemui Danau Moooat yang sangat besar & sangat tenang.




Danau indah, tenang & mengesankan sangat misterius, menimbulkan Imajinasi kita melayang jauh.

 


Jumat, 22 Maret 2013

Bentor & Kotamobagu


Dimana Kotamobagu berada? Kotamobagu adalah Kota yang terletak antara Kota Manado & Kota Gorontalo, Sulawesi bagian Utara.


Dari Kota Manado menuju ke arah Selatan, sambil menyusuri pantai cantik puluhan kilometer & suasana bukit menawan. Perjalanan dengan mobil sekitar 3,5 jam dari Kota Manado.






Taman kota yang ada di tengah kota, sangat tenang, bersih  & tidak tampak satupun pedagang kaki lima, sehingga saat siang sangat nyaman untuk sekedar melepas lelah.


Letak taman kota tidak jauh dari Kantor Walikota Kotamobagu, yang hanya berjarak kurang lebih 100 meter.

Adapun salah satu ikon dari Kota Kotamobagu adalah patung nenek moyang dari Kotamobagu, yaitu: Patung Bogani.






Adapun salah satu ciri khas dari Kota Kotamobagu adalah bentor. Bentor & Kotamobagu bagaikan suatu yang tak terpisahkan. Bentor adalah singkatan dari becak & motor, alias seperti becak tapi dengan tenaga sepeda motor.

Bentor yang ada di Kotamobagu & Gorontalo tidak ada di kota lain di Indonesia, karena bentuknya sangat khas. Tampak depan seperti sebuah robot.








Ragam warna sangat bermacam, begitu juga asesoris yang melekat pada bentor. Bentor di Kotamobagu menggunakan penutup depan khusus.

Jika penumpang akan naik, harus dibuka terlebih dahulu. Cara membuka sangat unik, seperti halnya mobil balap.

 
 
 
 

Setelah penumpang masuk, melajulah bentor ke tempat tujuan. Tarifnya seperti halnya becak pada umumnya.

Jika malam hari, bentor akan menyala, karena banyak bentor dihiasi dengan berbagai lampu & lebih meriah karena hampir semua bentor dilengkapi dengan sound system yang menggema.





Semakin malam pesona Kotamobagu semakin meriah dengan bentor yang lalu lalang di sepanjang keramaian kota. Semua menimbulkan Imajinasi yang indah.





Minggu, 10 Maret 2013

Romantis Sunset Pantai Goa Cina di Malang


Canon EOS 550D f/9 1/80 ISO-400 FL:18 mm WB: Day Light (no editing)

Pantai Goa Cina terdapat di Selatan Kota Malang, Provinsi Jawa Timur.



Di Selatan Kota Malang terdapat jajaran pantai2 yang cantik, antara lain: Pantai Ngliyep, Pantai Kondang Merak, Pantai Balekambang, Pantai Bajulmati, Pantai Sendang Biru & Pantai Goa Cina. Untuk lebih jelas tentang jalan menuju Pantai Goa Cina, bisa lihat pada entri tgl 27 Oktober 2012 pada blog ini juga.


Pantai2 bagian Selatan Malang sangat khas dengan batuan kapur yang menyembul dari laut, dilengkapi dengan air yang jernih, ombak yang menggelora serta pasir yang putih, sehingga menimbulkan Imajinasi yang indah.

Kami merekam saat2 indah pasangan Jessica & Richard, mulai dari Kota Malang hingga Pantai Goa Cina. Sesaat sebelum ke pantai, mereka menuju Kota Malang.

 
 
 

  
Canon EOS 550D f/1.4 1/2000 ISO-100 FL: 50 mm WB: Day Light (no editing)

Canon EOS 550D f/4.5 1/640 ISO-200 FL: 20 mm WB: Day Light (no editing)

Dari Kota Malang, Jessica & Richard menuju Pantai Goa Cina dan tiba sekitar 16:30. Saat tersebut menjelang senja atau biasa kita sunset, Pantai Goa Cina menjadi sangat romantis.

 
 
 Canon 550D f/9 1/125 ISO-200 FL: 18 mm WB: Day Light (no editing)

 
 

Jesicca & Richard datang ke Pantai Goa Cina saat sore hari, sehingga mereka mendapati suasana yang istimewa, yaitu suasana langit sunset yang sangat indah, yang tidak pernah didapat oleh mereka yang datang pada saat siang ataupun pagi.

 Canon EOS 550D f/9 1/20 ISO-400 FL: 18 mm WB: Day Light (no editing)


 
 

Matahari semakin terbenam & suasana menjadi semakin romantis.

Canon EOS 550D f/9 1/80 FL: 18 mm WB: Day Light (no editing)

 
 
 
Canon EOS 550D f/9 1/20 FL: 20 mm WB: Day Light & Flash External (no editing)

Suasana romantis terekam terus dalam hati, ucapan terima kasih pada Richard & Jessica. Romantisme mereka berdua membawa Imajinasi terbang jauh melayang.